Anda disini
Home > Berita > Permudah Layanan, Disdukcapil Sinjai Pindah ke MPP

Permudah Layanan, Disdukcapil Sinjai Pindah ke MPP

Dalam rangka meningkatkan dan memudahkan pelayanan dokumen kependudukan dan pencatatan sipil kepada masyarakat, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sinjai pindah layanan ke Mal Pelayanan Publik yang terletak di Jalan Persatuan Raya (eks Hotel Sinjai) mulai hari ini 6/11/23.

Ditemui di ruang kerjanya Senin Pagi (6/11/2023), Kepala Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sinjai menjelaskan tentang tujuan pelayanan Disdukcapil Sinjai pindah di MPP untuk memberikan kemudahan, kecepatan, keterjangkauan dan kenyamanan pelayanan publik yang saling terintegrasi kepada masyarakat, terkhusus untuk warga Kabupaten Sinjai dalam melakukan kepengurusan dokumen administrasi kependudukan.

Komentar Facebook
Top