Anda disini
Home > Berita > Musrembang Di Sinjai Timur, Disdukcapil Paparkan Program Kerja

Musrembang Di Sinjai Timur, Disdukcapil Paparkan Program Kerja

Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrembang) Tingkat Kecamatan Tahun 2023 kembali digelar pada hari Selasa kemarin, 22 Februari 2022 di Kecamatan Sinjai  Timur.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Sinjai yang diwakili Kepala Bappeda Sinjai, Anggota DPRD Kab. Sinjai Dapil II,  Unsur Organisasi Perangkat Daerah Kab. Sinjai, Perwakilan Kepala SD, Kepala SMP, Forum Anak, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama, Para Kepala Desa dan Para Ketua BPD se-Kec. Sinjai Timur.

Dalam Musrembang tersebut, Kepala Dinas Kependudukan Kab. Sinjai dalam pemaparannya yang diwakili Kepala Sub Bagian Program, Muchtar Jaya Bur menyampaikan Program dan Kegiatan yang telah terealisasi tahun 2021, Program dan Kegiatan yang dilaksanakan Tahun 2022 serta Rencana Kerja Tahun 2023 di Kec.Sinjai Timur.

Program dan kegiatan tersebut yaitu antara lain  Program Pendaftaran Penduduk dan Program Pencatatan Sipil  yang akan dilaksanakan pada 80 Desa/Kelurahan yang tersebar pada 9 Kecamatan di Kab. Sinjai. (NR)

Komentar Facebook
Top