Anda disini
Home > Berita > DI SINJAI, PEREKAMAN KTP EL CAPAI 99,52 PERSEN

DI SINJAI, PEREKAMAN KTP EL CAPAI 99,52 PERSEN

Perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP El) di Kabupaten Sinjai, terus dimaksimalkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil demi mendukung program pemerintah dalam menghasilkan satu data kependudukan.

Hingga akhir desember 2020, angka perekaman di Kabupaten Sinjai mencapai 99,52 % dari jumlah penduduk 268.678 jiwa. Tersisa 987 jiwa yang belum melakukan perekaman karena tidak ada di tempat. Beberapa di antaranya merantau, kuliah dan bekerja di daerah lain.

Kepala Disdukcapil Sinjai, Drs. Akmal mengungkapkan, secara nasional target  sebenarnya telah tercapai bahkan over target. “Over target ini tercapai berkat sistem jemput bola yang kita lakukan di desa dan kelurahan di Sinjai. Petugas dibantu aparat desa dan kelurahan mencari warga yang belum memiliki KTP dan terkhusus kepada mereka yang berusia 17 tahun keatas atau sudah wajib KTP,” jelasnya.(nr)

Komentar Facebook
Top